Dalam bisnis, purchase quotation berada dalam proses pembelian. Umumnya, apabila supplier memiliki harga tetap, tidak perlu ada penawaran harga.
Purchase quotation adalah dokumen yang diberikan supplier kepada pembeli untuk menawarkan barang atau jasa dengan harga tertentu dan dalam kondisi tertentu.
Quotation digunakan untuk memberi tahu calon pembeli berapa harga barang atau jasa sebelum mereka berkomitmen untuk membeli. Apabila Anda memiliki banyak transaksi pembelian setiap harinya, pasti akan kewalahan jika harus membuatnya secara manual.
Salah satu solusinya adalah menggunakan sistem yang dapat mengefisiensikan proses tersebut. MASERP memiliki fitur purchase request dan purchase quotation untuk memudahkan Anda menjalankan aktivitas pembelian dari supplier. Simak detailnya di bawah ini!
Pengertian Purchase Quotation
Purchase quotation adalah dokumen yang berisi informasi pembelian yang dibuat oleh vendor atau supplier untuk barang atau jasa yang nantinya ingin Anda beli. Dokumen ini berisi informasi harga yang ditawarkan dari supplier.
Anda dapat membuat purchase quotation ketika ingin membeli barang dan mengirimnya ke vendor. Ketika Anda sudah menerima informasi dari vendor mengenai harga dan tanggal pengiriman, Anda dapat memasukkan informasi ini ke dalam purchase quotation. Dengan cara ini, Anda dapat menyimpan history proses pengadaan secara lengkap dalam sistem.
Apabila semua informasi harga dari beberapa vendor sudah Anda peroleh, Anda dapat memilih vendor dengan harga penawaran yang terbaik untuk lanjut ke pesanan pembelian (purchase order).
Penggunaan quotation membantu Anda mengurangi biaya yang tidak dibutuhkan, meningkatkan kualitas barang yang Anda beli karena Anda memiliki perbandingan kualitas barang dari beberapa vendor, dan membuat pengiriman barang menjadi lebih cepat dan tepat waktu.
Dengan mengirimkan quotation ke klien, supplier sudah memiliki komitmen untuk harga yang ditawarkan. Quotation sangat berbeda dari estimasi harga, karena estimasi tidak bersifat mengikat.
Karena quotation bersifat mengikat, maka quotation harus mempertimbangkan semua biaya yang berhubungan dengan barang atau jasa tersebut dan dihitung dengan markup agar bisnis dapat memperoleh keuntungan.
Informasi di quotation umumnya lebih detail, termasuk pajak/PPN, biaya material, tenaga kerja, dan lain-lain. Termasuk juga waktu kapan jasa akan selesai atau kapan barang akan dikirimkan.
Quotation juga memiliki jangka waktu berlakunya (setelah jangka waktu berakhir, quotation baru akan dibuat lagi), serta perubahan harga karena penyesuaian pada faktur asli.
Rekomendasi software nya bisa Anda klik disini.